Selasa, 30 Juni 2015

Lapis Singkong (Inspirasi Hidangan Ramadhan)

”Diriwayatkan dari Abu Hurairah ra: Bahwa sesungguhnya Rasulullah saw. pernah bersabda : Ketika datang bulan Ramadhan: Sungguh telah datang kepadamu bulan yang penuh berkat, diwajibkan atas kamu untuk puasa, dalam bulan ini pintu Jannah dibuka, pintu Neraka ditutup, Setan- Setan dibelenggu. Dalam bulan ini ada suatu malam yang nilanya sama dengan seribu bulan, maka barangsiapa diharamkan kebaikannya ( tidak beramal baik didalamnya), sungguh telah diharamkan (tidak mendapat kebaikan di bulan lain seperti di bulan ini). 
( HR. Ahmad, Nasai dan Baihaqy. Hadits Shahih Ligwahairihi) 


Kami sekeluarga punya lapis singkong favorit yang dijual di sebuah toko. Rasanya enak, manis gurih, harum, trus teksturnya padat kenyal-kenyal. Camilan yang mengenyangkaaan. Dikemas mika bening dalam bentuk potongan balok panjang kecil. Jadi pengen bikin.

Sebenarnya membuat olahan singkong malas benaaar. Pertama, singkongnya jarang, kedua bayangin repot pake marut-marut segala, trus khawatir dengan kandungan racun asam sianida di dalamnya.  Ah, tapi kalo kebayang males ini itu sayang juga. Banyak kue tradisional enak yang bisa dibuat dari singkong sebut saja tiwul, sawut singkongcombro, misro, timus, ada tuh lapis santan singkong gula merah (hehe enggak apal namanya), termasuk kue murah meriah satu ini.

Beruntunglah di pasar dekat rumah ada jasa pemarutan singkong. Alhamdulillah hilang satu kemalasan. Tinggal mengurangi resiko asam sianida dengan seyogyanya merendam singkong yang telah dikupas beberapa jam baru kemudian diparut. Tapi kemarin keburu bersemangat memulai, jadi males merendam-ria. Bismillah aje dahhh, moga-moga enggak keracunan hihi.

Alhamdulillah ketemu resep kue lapis singkong di blog-nya Bu Ricke Indriani. Kelihatannya enaak, nyontek ah ^-^. Basis berat singkong yang saya gunakan adalah singkong yang sudah dikupas dan diparut. Kalau Bu Ricke basisnya singkong yang telah dikupas. Jika penyuka rasa manis bisa ditambah gula pasir 30 - 40 g. Hasil lapisnya Alhamdulillah enak, kenyal-kenyal padat gitu. 



Berhubung saya masih amatiran, penampilannya belum bisa seelok lapis singkong favorit -_-. Masih grundul-grundul hihi. Pas dikonsumsi biar makin sip dilapisi kelapa parut kukus yang gurih. 

Bagusnya adonan lapis singkong dicetak di loyang persegi ukuran 16 cm x 16 cm. Tapi kemarin karena buru-buru, nemunya yang cetakan bundar diameter 22 cm. Yowiss pakenya yang itu aja. Trus mestinya bagian dasar dialasi plastik tahan panas food grade biar melepas si lapis dari cetakan lebih mudah. Seharusnya motongnya pakai pisau tajam yang dilapisi plastik bening biar hasilnya rapian dikit.

Ya sudahlah, nasi telah menjadi bubur...Silakan dicoba resep berikut ^-^ 

Resep Lapis Singkong (by Ricke Indriani)
Hasil : 1 loyang bulat diameter 22 cm

Bahan Lapis Singkong
Singkong 1 kg (yang sudah dikupas dan diparut)
Gula pasir 200 g (bila suka manis bisa ditambah 30 - 40 g)
Santan instant 200 ml (misalnya merk KARA)
Agar bubuk plain 1 sachet 
Air 150 ml
Vanilli bubuk 1/2 sdt
Pewarna merah dan hijau/ pasta pandan dan coco pandan

Cara Membuat

1. Panaskan kukusan. Lapisi permukaan dalam loyang cetakan dengan minyak. Lapisi bagian dasarnya menggunakan plastik tahan panas food grade.
2. Campurkan santan, air, gula, agar bubuk, vanilli bubuk jadi satu. Aduk rata.
3. Masukkan singkong parut (yang telah diperas sebelumnya). Aduk rata.
4. Bagi adonan menjadi 3 bagian sama rata, beri warna merah, hijau, dan tanpa warna.
5. Kukus adonan hijau selama 20 menit sampai matang. Dilanjutkan adonan tanpa warna 20 menit lalu terakhir adonan merah 30 menit sampai matang. Usahakan jangan sampai banyak air menetes ke adonan dan gunakan api sedang.
6. Angkat dan biarkan dingin.
7. Keluarkan lapis singkong dari loyang, potong-potong, dan balut dengan parutan kelapa kukus.

Bahan Balutan

Kelapa parut setengah tua 100 g
Garam 1/4 sdt
Vanilli bubuk 1/4 sdt

Cara Membuat 
Campur semua bahan menjadi satu kemudian kukus selama 10 menit.



Referensi :


2 komentar:

  1. kayaknya enak, nih. Mungkin kapan-kapan bisa saya coba praktekkan. Thx, ya :)

    BalasHapus
  2. Sama2 Mba Myra ^^ Iya dicoba aja Mbaaa, Insyaa Allah enak manis,gurih, n ngenyangin hehe.

    BalasHapus

Rumah Gula-Gula Pindahan, ya

Bismillah, Rumah Gula-Gula pindah ya ke https://rumahgulagula.wordpress.com Tema mungkin akan sama dengan versi tulisan di Blogspot ini...